Ikuti Tips ini Demi Mempermudah Bangun Tahajud!

By Halal Trip | 29, Sep, 2022
Ikuti Tips ini Demi Mempermudah Bangun Tahajud!

Tahajud adalah salah satu dari ibadah sunnah terpenting dengan kebaikan yang melimpah, namun tidak jarang bagi sebagian dari kita untuk mampu beranjak dari kasur untuk melakukan shalat sunnah ini. Kami akan memberi Anda beberapa tips bermanfaat yang Insya Allah bisa membantu Anda untuk bangun melakukan Tahajud dan tidak melewatkan berkahnya!

HalalTrip's Uzbekistan Retreat Package

 

Apa Itu Tahajud?

Abu Hurairah RA meriwayatkan bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda bahwa, “Shalat yang paling utama setelah shalat wajib adalah shalat malam.” [Muslim].

Tahajud mengacu pada shalat malam. Waktu tahajud adalah setelah shalat wajib isya sampai subuh, tetapi dengan syarat orang tersebut telah tidur. Diyakini bahwa shalat Tahajud adalah ketika Allah SWT menjawab doa-doa Anda dan mengampuni dosa-dosa Anda. Sesungguhnya salat tahajud adalah cara terbaik untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Nabi SAW bersabda: “Allah turun setiap malam ke langit yang paling bawah pada sepertiga malam dan berkata: ‘Siapa yang akan memanggil-Ku, agar aku menjawab-Nya? Siapa yang akan meminta kepada-Ku, agar Aku dapat memberinya? Siapakah yang akan memohon ampunan-Ku, agar Aku mengampuninya?’” [Bukhari dan Muslim].

 

Cara Bangun untuk Tahajud

1. Berniat kepada Allah SWT

seseorang berdoa dan berniat kepada Allah

Image Credit: Mücahit Yıldız from Pixabay

Umar bin Khattab RA berkata, “Saya mendengar Rasulullah saw bersabda, 'Sesungguhnya amalan berjalan dengan niat. Setiap orang mendapatkan apa yang mereka inginkan. Maka barang siapa yang berhijrah kepada Allah dan Rasul-Nya, maka sesungguhnya hijrahnya adalah kepada Allah dan Rasul-Nya. Tetapi siapa saja yang berhijrah untuk mendapatkan sesuatu dari dunia ini atau untuk menikahi seorang wanita, maka hijrahnya adalah kemana dia berhijrah.’” [Sahih Bukhari, Iman: 41; Sahih Muslim, Imara, 155].

Hal pertama yang harus dilakukan sebelum shalat Tahajud adalah untuk berniat bangun untuk Tahajud karena Allah SWT. Ketika Anda mendahulukan Allah SWT dan Anda ikhlas melakukannya karena-Nya, insya Allah Anda akan dimudahkan untuk bangun dan melaksanakan shalat tahajud (dapat diistilahkan untuk “dibangunkan” oleh Allah dikarenakan meminta pertolongan).

2. Berwudhu sebelum tidur

Rasulullah SAW bersabda, “Ketika kamu pergi tidur, kamu harus berwudhu untuk shalat, dan kemudian berbaring di sisi kananmu. Kemudian katakanlah, 'Ya Allah, aku telah menghadapkan wajahku kepada-Mu dan aku telah menyerahkan diriku kepada-Mu dan aku telah menyerahkan punggungku kepada-Mu karena takut dan menginginkan-Mu. Tidak ada tempat perlindungan atau perlindungan dari-Mu kecuali dengan-Mu. Aku telah beriman kepada kitab-Mu yang Engkau turunkan dan Nabi-Mu yang Engkau utus.’” (Sumber: Sahih Bukhari).

Ketika Anda mengambil wudhu sebelum tidur, Anda berada dalam keadaan suci. Saat Anda tidur dalam keadaan ini, Insya Allah, Allah SWT akan memudahkan keinginan Anda untuk bangun untuk tahajud. Setelah berwudhu, Anda bisa membaca Al-Fatihah yang diikuti dengan Surah Al-Ikhlas, Al-Falaq, An-Nas, ayatul Kursi, dan terakhir membaca doa sebelum tidur. Setelah itu, tutuplah rangkaian doa dan surat tersebut dengan meniatkan untuk bangun tahajud karena Allah SWT.

3. Membaca dzikir

berdzikir karena Allah

Image Credit: Ashkan Forouzani on Unsplash

Dzikir adalah mengingat Allah swt. Dzikir bisa berupa memuji dan mengagungkan Allah SWT atau dengan membaca Al Quran. Dzikir tersebut dapat dibacakan dengan lantang atau diam-diam. Mengingat Allah adalah dasar dari perbuatan baik maka semakin kita mengingat Allah, semakin dekat kita dengan-Nya. Dzikir dapat dilakukan sepanjang hari dan bahkan ketika kita melakukan aktivitas sehari-hari. Bahkan, ada baiknya membaca beberapa Dzikir sebelum tidur agar Anda lebih mudah bangun untuk Tahajud (dapat di istilahkan untuk “dibangunkan” oleh Allah karena kita mengingat dan mendekatkan diri kepada Allah).

4. Psikologis

Saat waktunya tidur, itulah saatnya untuk Anda tidur.

Banyak orang menggunakan smartphone mereka sebelum tidur. Mereka membaca artikel online atau bahkan menelusuri halaman media sosial mereka tepat sebelum tidur. Alih-alih melakukannya, yang terbaik adalah ketika tiba waktunya untuk tidur, maka Anda tidur. 

Jeanne Duffy, seorang ahli saraf di Brigham and Women's Hospital, dan seorang profesor kedokteran di Harvard Medical School di Boston mengemukakan bahwa ada beberapa alasan yang menyebabkan orang yang menggunakan perangkat tidak bisa tidur. Alasan umum dari hal tersebut adalah karena cahaya yang dipancarkan dari perangkat elektronik yang dapat menekan sekresi melatonin yang merupakan hormon pengatur tidur. Selain itu, ritme sirkadian 24 jam pada tubuh manusia juga sangat sensitif terhadap sinar biru yang dipancarkan perangkat elektronik. Oleh karena itu, alih-alih mencapai keadaan alfa (untuk istirahat), orang mungkin akan berada dalam keadaan beta (keadaan konsentrasi) dan merasa lebih sulit untuk tidur. Tidur lebih lambat menyebabkan kesulitan bangun lebih awal karena tubuh Anda kelelahan.

5. Bersantai

Sebelum tidur, tenangkan pikiran Anda. Berhentilah memikirkan pekerjaan dan hal-hal lain yang dapat menyebabkan tubuh Anda merasa stress atau cemas. Sebaliknya, lakukan beberapa latihan pernapasan yang membuat Anda lebih mudah tidur. Saat Anda tidur dalam keadaan tenang, pikiran dan tubuh Anda rileks. Maka, Anda mungkin merasa jauh lebih mudah untuk bangun dengan mudah dan segar untuk melakukan Tahajud!

6. Melatih jam tubuh Anda

kucing yang tertidur

Image Credit: Kate Stone Matheson on Unsplash

Tubuh setiap orang itu unik. Beberapa orang dapat bertahan hidup dengan 6 jam tidur sementara yang lain membutuhkan 8 jam tidur. Terlepas dari jumlah jam yang dibutuhkan tubuh Anda, pastikan Anda memiliki jumlah jam tidur yang konsisten setiap malam. Ini akan melatih jam tubuh Anda untuk tidur dan bangun disekitar waktu yang sama karena tubuh Anda akan sekarang lebih terbiasa dengan jam tidur yang sudah Anda atur secara konsisten.

 

Hal yang Harus Dilakukan Untuk Menjaga Kemudahan Tahajud dan Kehidupan Sehari-hari

Setelah berhasil shalat tahajud, akan lebih baik jika kita mengisi waktu tersebut dengan aktivitas yang bermakna dan membiasakan tubuh kita dengan kegiatan dan kebiasaan yang baik. Demi mendukung gaya hidup dan mempermudah bangun untuk shalat tahajud kedepannya atau agar tidak merasakan rasa kantuk. Berikut adalah beberapa hal yang bisa kita terapkan sebagai kebiasaan. 

1. Melakukan olahraga ringan di siang hari

Luangkan sedikitnya 10 menit di siang hari untuk melakukan beberapa olahraga ringan. Berolahraga melepaskan endorfin yang merupakan bahan kimia yang berinteraksi dengan reseptor otak dan mengurangi persepsi rasa sakit. Dengan merangsang bahan kimia tersebut suasana hati Anda akan meningkat dan ini akan membantu memperbaiki kondisi tubuh Anda serta memastikan Anda tidak terlalu mengantuk di siang hari.

2. Tidak makan berlebihan

Makan malamlah dengan makanan yang ringan dengan jumlah yang cukup. Karena dengan menyantap makanan berat sebagai makan malam dapat menyebabkan tubuh Anda bekerja semalaman untuk mencernanya. Tubuh manusia membutuhkan sekitar 4 jam untuk mencerna makanan sepenuhnya dalam sistemnya. Jadi makanlah 4 jam sebelum tidur jika Anda ingin makan malam dengan makanan yang berat atau makan yang makanan ringan jika jadwal makan malam Anda adalah kurang dari 4 jam sebelum waktu tidur Anda.

3. Banyak minum air putih

gelas berisi air putih

Image Credit: Jana Sabeth on Unsplash

Jaga agar tubuh Anda tetap terhidrasi setiap saat. Dehidrasi dapat menyebabkan kerusakan pada tubuh Anda dan memutus siklus Tahajud Anda serta melakukan aktivitas sehari-hari (sekolah, pekerjaan, dll).

Hal yang paling penting untuk kita lakukan adalah menjaga gaya hidup yang seimbang. Sebagian besar dari kita memiliki tanggung jawab untuk dilaksanakan di siang hari, dan hal yang paling bijak dan bermanfaat untuk kita lakukan adalah merencanakan waktu Anda dengan baik. 

Bangun setengah jam sebelum shalat Subuh untuk melakukan Tahajud adalah waktu yang cukup, terutama jika hari Anda harus memulai hari sangat awal. Hal ini untuk memastikan bahwa Anda tidak kelelahan di siang hari karena melakukan tahajud. Tahajud merupakan sarana bagi kita untuk memiliki hubungan spiritual dengan Allah SWT. Namun, pahami tubuh Anda dengan baik dan rencanakan waktu Anda agar Anda tidak melupakan tanggung jawab Anda setelah melakukan Tahajud.

Kunjungi HalalTrip untuk lebih banyak kisah islami serta pembahasan hadits. Unduh aplikasi HalalTrip ke gawai Anda untuk mendapatkan informasi untuk makanan halal dan masjid terdekat!

Leave a comment